Selamat datang di Blog Sanggar Seni Pacul

Puisi " Aku Lupa "

Sunday, April 29, 20120 comments


AKU LUPA
Dari awal aku sadar akan kekuranganku
Dari awal aku faham atas diriku
Bahkan dari awal pula aku tahu aku tak berdaya
Oleh karena itu aku membutuhkan-Mu
Oleh karena itu aku sering memohon pada-Mu
Bahkan oleh karena itulah aku tak segan-segan minta bantuan-Mu
Tatkala aku kekurangan, aku selalu berdoa
Agar aku bisa hidup lebih mapan
Tatkala aku tahhu diriku, aku selalu berdoa
Agar aku bisa lebih baik
Bahkan tatkala aku tahu kalau aku tak berdaya
Aku selalu minta kekuatan dari-Mu
Namun setelah diriku mendapatkan kemapanan,
hidup lebih baik dan lebih berdaya
Aku lupa pada-Mu
Bahkan aku tidak pernak menyentuh ayat-ayat-Mu yang haq dan mulia
Yaa Rabb, beri kekuatan tuk kembalikan ingatanku
Yaa Rabb beri hamba-Mu ini sadar atas kelupaan
Mungkin itu yang menjadi kekurangan
Mungkin itu yang tak ku fahami
Bahkan mungkin itu yang membuat aku tak berdaya

Karya : Ravindra (Pati, 02 Pebruari 2008)

Share this article :

Post a Comment

 
Support : Cara Gampang | Creating Website | Johny Template | Mas Templatea | Pusat Promosi
Copyright © 2011. Sanggar Seni Pacul - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger